Silaturahmi Masyarakat Siskom (SMS) 2024
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Silaturahmi Masyarakat Siskom kembali lagi!!!
Halo keluarga besar Rekayasa Sistem Komputer👋
Tahun ini, Himaster kembali menyelenggarakan acara Silaturahmi Masyarakat Siskom (SMS) 2024. Acara ini menjadi kesempatan bagi seluruh masyarakat Rekayasa Sistem Komputer, mulai dari mahasiswa baru hingga angkatan yang lebih senior, alumni, dan dosen untuk berkumpul, berkenalan, serta mempererat ikatan kekeluargaan di lingkungan Program Studi Rekayasa Sistem Komputer.
Acara SMS yang dinanti-nantikan ini dilaksanakan pada Minggu, 15 September 2024, bertempat di Aula Gedung Rekayasa Sistem Komputer dan secara resmi dibuka oleh Bapak Hafiz Muhardi, S.T., M.T. selaku dosen pembina Himaster yang menyampaikan sambutannya dengan motivasi dan semangat, yang diiringi antusiasme tamu yang hadir.
Kemeriahan SMS 2024 di isi dengan berbagai hiburan menarik yang membuat acara semakin berkesan. Salah satu momen berkesan yaitu saat bermain games dengan membentuk tim secara acak yang terdiri dari gabungan mahasiswa dari berbagai angkatan. Permainan tidak hanya menghibur, tetapi juga mempererat hubungan antar angkatan.
Acara dilanjutkan dengan penampilan nyanyian dari mahasiswa baru angkatan 2024 dan beberapa perwakilan dari angkatan lainnya, dan penyampaian pesan dan kesan yang dirasakan terkait acara SMS 2024 oleh tamu yang hadir. Tidak lupa, pemutaran video perkenalan angkatan 2024 juga menjadi salah satu highlight yang disambut meriah oleh seluruh tamu.
Setelah serangkaian hiburan, seluruh tamu berkumpul untuk menikmati makan bersama, sebuah momen kebersamaan masyarakat Rekayasa Sistem Komputer yang selalu ditunggu-tunggu. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah untuk para pemenang games.
Acara SMS 2024 berakhir dengan penutupan oleh pembawa acara dengan penuh keceriaan dan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen kebersamaan ini✨.
Sampai jumpa di SMS 2025! 🙌🏻🎉